
Rapat Pleno KPU Gianyar: Pembahasan Hasil Penyampaian Kuisioner Evaluasi Pemilu
Senin, 5 September 2016, bertempat di ruang rapat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gianyar digelar rapat pleno tentang penetapan hasil penyampaian kuisioner evaluasi pemilu di Kabupate Gianyar yang dilakukan di 7 (tujuh) kecamatan. Kegiatan ini merupakan program divisi Teknis yang dilakukan dari tanggal 30 Agustus hingga 1 September 2016.
Dari hasil penyampaian kuisioner tersebut, telah diinventarisasi sejumlah kendala ataupun hambatan yang ditemui penyelenggara di Kecamatan hingga di TPS pada saat pelaksanaan Pemilu sebelumnya. Daftar Inventaris masalah tersebut telah diarsipkan untuk menjadi pedoman dan acuan dalam konsultasi dengan KPU Provinsi Bali maupun sebagai acuan dalam penyusunan anggaran maupun penyusunan program kerja pada Pilkada Gianyar Tahun 2018, sehingga potensi permasalahan dapat diantisipasi lebih awal dan dicarikan solusinya.